Apabila anda mencari cara reschedule tiket pesawat Lion Air, maka anda tepat berada di artikel ini dimana kali ini kami akan membagikan panduan lengkap dengan biaya yang harus anda tanggung agar proses reschedule bisa berjalan dengan lancar.
Nama maskapai Lion Air merupakan nama pesawat yang sangat sangat populer di tanah air dimana Lion Air merupakan salah satu maskapai penerbangan LCC atau Low Cost Carrier favorit banyak orang untuk melakukan perjalanan udara, baik dalam negeri (domestik) hingga ke luar negeri (internasional).
Keistimewaan dari maskapai dengan simbol singa ini adalah dimana mereka menerapkan harga tiket penerbangan yang murah dan bisa dijangkau oleh sebagian besar masyarakat di tanah air yang ingin bepergian menggunakan pesawat udara.
Tidak hanya tiket penerbangannya yang murah, Lion air juga dikenal akan keramahan dan fasilitas terbaik untuk bisa dinikmati para penumpangnya. Selain itu, penumpang juga diberikan pilihan untuk mereschedule atau mengatur ulang jadwal penerbangannya ke tanggal lain apabila terdapat perubahan rencana penerbangan.
Lalu bagaimana cara reschedule tiket pesawat Lion Air? jangan kuatir sebab caranya pun sangat mudah. Namun terdapat sejumlah syarat tertentu dan anda pun akan dikenakan biaya administrasi yang cukup terjangkau.
Ketentuan Reschedule Tiket Lion Air
Sekedar infomasi, pihak Lion Air menetapkan beberapa ketentuan untuk rebook/reschedule tiket pesawat, antara lain pemesanan tiket harus berada pada kelas yang sama atau lebih tinggi. Jika Anda melakukan reschedule sebelum 72 jam, maka Anda akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp100 ribu ditambah selisih harga tiket yang baru. Namun jika reschedule dalam jangka waktu kurang dari 72 jam hingga 4 jam, Anda akan dikenakan cancellation fee (biaya pembatalan) 50% dari basic fare (tarif dasar) per pax.
- Reschedule sebelum 72 jam. Rp100.000 per tiket plus selisih harga dibayarkan (jika ada). Rp100.000 per tiket plus selisih harga dibayarkan (jika ada)
- Reschedule antara 72 – 4 jam. Pengenaan 50 persen dari harga tiket dasar per kupon (perbedaan harga tiket berlaku). Pengenaan 50 persen dari harga tiket dasar per kupon (perbedaan harga tiket berlaku)
- Reschedule dalam 4 jam Pengenaan 90 persen ditambah pajak dari harga tiket dasar per kupon (perbedaan harga tiket berlaku). Pengenaan 90 persen ditambah pajak dari harga tiket dasar per kupon (perbedaan harga tiket berlaku)
Cara Reschedule Tiket Lion Air
Apabila terdapat berbagai kondisi yang memaksa anda untuk membatalkan penerbangan dan mengganti jadwal (reschedule) ke tanggal lain. Anda bisa melakukan penjadwalan ulang penerbangan langsung lewat pihak maskapai Lion Air. Reschedule pesawat Lion Air harus dilakukan lewat call center Lion Air di nomor telepon 0804-1-77-88-99 (Indonesia), +60-03-7841-5333 (Malaysia), atau +65-6339-1922 (Singapura).
Selain itu, anda juga bisa mengajukan reschedule tiket pesawat melalui aplikasi Traveloka yang bisa anda simak sebagai berikut.
Cara Reschedule Tiket Lion Air via Traveloka
- Anda bisa pergi ke halaman awal Traveloka.
- Pilih ‘Pesanan’ dan pilih penerbangan Lion Air yang ingin Anda reschedule.
- Pada bagian ‘Atur Pesanan’, pilih ‘Reschedule’.
- Pilih ‘Kebijakan’ untuk membaca kebijakan reschedule.
- Setelah itu, anda bisa pilih ‘Ajukan Reschedule’.
- Pilih centang penerbangan dan nama penumpang, lalu ketuk ‘Lanjutkan’.
- Jika reschedule berhasil, status pada e-tiket akan berubah.
- Status pada e-tiket lama akan berganti menjadi ‘Reschedule Selesai’.
- Setelah e-tiket terbaru diterbitkan, e-tiket tersebut akan dikirim ke alamat email yang anda gunakan untuk melakukan pemesanan.
*Ketersediaan reschedule bergantung pada ketersediaan kursi maskapai.
Sebagai catatan dimana per penumpang hanya dapat melakukan re-book maksimal sebanyak 2 kali dan pembatalan atau pindah jadwal (re-booking) minimal harus dilakukan di kelas yang sama atau lebih tinggi. Apabila selama proses reschedule tiket pesawat Lion Air mengalami kendala, Anda bisa menghubungi call center Lion Air di nomor telepon (+6221) 6379 8000 atau email customercare@lionairgroup.com. Selain itu, anda juga bisa menyampaikan masukan atau pertanyaan melalui formulir daring di laman resmi Lion Air.
Melalui laman resminya, calon penumpang juga dapat melakukan perubahan jadwal penerbangan Lion Air melalui sejumlah online travel agent tempat mereka memesan tiket, salah satunya Traveloka. Cara melakukan reschedule melalui agen perjalanan ini pun cukup mudah dan dapat dilakukan dalam waktu singkat.
Umumnya, anda hanya dapat mengganti tanggal dan waktu penerbangan anda, tergantung ketersediaan. Setiap maskapai memiliki batas waktu reschedule yang berbeda. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang kebijakan tiap maskapai, silakan lihat Syarat & Ketentuan, kemudian pilih maskapai anda. Selain biaya reschedule dari maskapai, reschedule juga dikenakan biaya tambahan dari Traveloka sebagai berikut.
Biaya Reschedule Tiket Lion Air di Traveloka
- Reschedule Rute Domestik Rp25.000
- Reschedule Rute Internasional Rp65.000
Demikian informasi mengenai cara reschedule tiket pesawat Lion Air terbaru 2024 yang bisa menjadi referensi anda. Semoga berguna dan bermanfaat.