Apakah anda pegawai atau karyawan yang memiliki gaji kecil dan sedang mempertimbangkan untuk berinvestasi emas? maka segera lanjutkan minat investasi anda dimana pada artikel ini anda bisa menyimak tips investasi emas biar cuan banyak bagi pegawai kecil.
Bukan rahasia umum lagi apabila dikatakan investasi emas telah menjadi jenis investasi yang sangat populer sejak lama dan telah dilakukan sejak masa orang tua bakan kakek-nenek dulu. Dan pada saat ini dengan teknologi digital yang maju sedemikian pesat seperti saat ini, investasi emas secara online pun bisa dilakukan dan membuat semuanya menjadi lebih mudah dan dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja.
Investasi dalam emas memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan investasi lainnya yang cukup mudah dipahami seperti aman dari inflasi dan juga cocok untuk investasi jangka panjang karena risikonya rendah dan aman dibandingkan dengan jenis investasi lainnya seperti saham, kripto, atau forex.
Bagi anda yang ingin berinvestasi emas tetapi bergaji kecil, maka anda hanya perlu tetap fokus dan konsisten sehingga hasil investasi akan membantu anda mewujudkan impian anda di masa depan. Simak tips investasi emas bagi anda yang bergaji kecil yang bisa anda simak dibawah ini.
Tips Investasi Emas Bagi Anda Yang Bergaji Kecil
Rajin Menyisihkan Uang/Menabung
Tips pertama adalah dimana anda harus rutin dan rajin menyisihkan uang setelah memperoleh gajian. Anda tidak perlu terlalu banyak menyisihkan uang untuk ditabung dimana anda bisa sesuaikan saja dengan kebutuhan primer yang harus dipenuhi terlebih dahulu.
Jangan sampai alih-alih ingin menabung untuk membeli emas, tapi kebutuhan utama atau sehari-hari yang harus dipenuhi malah tidak terpenuhi. Asalkan rutin, semakin lama tabungan akan bertambah banyak walaupun jumlah dana yang ditabung tidak banyak.
Memantau Pergerakan Harga
Tips selanjutnya adalah rutin atau berkala memantau pergerakan harga produknya. Sebagaimana kita tahu bahwa nilai emas itu fluktuatif, di mana setiap harinya berubah-ubah. Kadang turun dan kadang naik yang disebabkan oleh beragam faktor.
Sebagai pemilik gaji kecil, biasanya ingin mengeluarkan dana sesuai kebutuhan seminimal mungkin. Agar memperoleh emas pada harga yang lebih murah, pantau pergerakannya secara rutin.
Ketika harganya sedang turun, anda bisa mempertimbangkan untuk membelinya. Karena jenis investasi ini jangka panjang, anda perlu menunggu beberapa tahun untuk kemudian melakukan penjualan. Ketika ingin menjual, pastikan harganya sedang naik supaya bisa memperoleh keuntungan besar.
Mulai dari Emas dengan Berat dan Kadar Kecil
Dan tips investasi emas terakhir bagi pemilik gaji kecil yang kesulitan menabung terlalu lama karena khawatir uangnya terpakai yaitu memulai dari produk dengan berat dan kadar kecil. Semakin kecil berat dan kadar emas, semakin murah harganya.
Tapi memang bila dibandingkan dengan pembelian yang memiliki berat dan kadar lebih besar akan jauh lebih menguntungkan dibandingkan kecil-kecil. Sebab, saat melakukan penjualan nantinya anda akan terkena potongan.
Ketika emas yang dibeli ada banyak tapi berat dan kadarnya kecil-kecil, akan lebih banyak terkena potongan karena perhitungannya per produk. Berbeda bila membelinya langsung yang memiliki berat dan kadar besar, akan meminimalkan tarif potongan ini.
Demikian informasi mengenai tips investasi emas bagi anda yang bergaji kecil yang bisa menjadi “membukit” asal anda fokus dan konsisten. Berhemat dan menyisihkan penghasilan akan membuat anda bisa menikmati hasilnya di masa depan. Semoga berguna dan bermanfaat.