Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 728x250
Otomotif

Begini Penyebab Mobil Turun Mesin Serta Perkiraan Biaya Perbaikan

×

Begini Penyebab Mobil Turun Mesin Serta Perkiraan Biaya Perbaikan

Share this article
Penyebab Mobil Turun Mesin Serta Perkiraan Biaya Perbaikan
Example 468x60

Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan penyebab mobil turun mesin dan juga perkiraan biaya perbaikannya yang bisa menjadi tambahan ilmu baru tentang otomotif dan penting untuk anda ketahui dan anda hindari terjadi pada mobil kesayangan anda.

Apakah anda pernah mendengar kondisi mobil turun mesin? atau anda sedang mengalaminya sekarang? kondisi ini adalah momok bagi para pemilik mobil dimana apabila mobil turun mesin, berarti kerusakan ada mesin cukup parah dan terletak pada area vital mesin mobil yang harus segera dikerjakan.

Example 300x600

Karena kerusakan pada area mesin dan cukup parah, maka tidak heran apabila biaya perbaikannya pun bisa menguras dompet dan bisa menjadi sangat mahal tergantung seberapa besar kerusakan dan juga sparepart yang harus diganti.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui apa saja penyebab mobil turun mesin agar bisa anda hindari dan tidak terjadi pada mobil kesayangan anda. Dan juga sekaligus, kami akan membagikan berapa biasa perkiraan atau estimasi biaya perbaikan turun mesin mobil bagi anda yang mengalami kondisi ini.

Penyebab Mobil Turun Mesin Serta Perkiraan Biaya Perbaikan

Penyebab Mobil Turun Mesin Serta Perkiraan Biaya Perbaikan

Overheating

Penyebab turun mesin yang pertama dan paling umum terjadi adalah disebabkan oleh overheating yang merupakan sebuah kondisi ketika suhu mesin yang terus meningkat dan melebihi ambang batas. Normalnya, jarum indikator suhu mesin ini tidak boleh lebih dari setengah dan cenderung stabil. Jika jarum indikator naik terus sekalipun mobil dijalankan dalam kecepatan yang rendah.

Apabila ana mengalami tanda-tanda mobil overheating, maka anda harus segera membawanya ke bengkel untuk dilakukan pemeriksaan. Ancaman dari mogok hingga terjadinya kebakaran pada mobil menjadi ancaman serius jika gejala overheating ini dibiarkan saja.

Mobil kebanjiran

Sudah menjadi rahasia umum jika air merupakan musuh utama dari kendaraan bermotor, termasuk juga mobil. Pada saat mobil kebanjiran hingga air menggenangi mesin mobil, maka mau tidak mau Anda harus segera membawanya ke bengkel untuk turun mesin.

Pada saat mesin terendam banjir, air yang terjebak di dalam mesin, terutama di dalam ruang bakar bisa menjadi malapetaka jika tidak dikeluarkan. Memaksa menghidupkan mesin yang kemasukan air berisiko menyebabkan ‘water hammer’ yang bisa menyebabkan piston bengkok, berlubang, bahkan pecah.

Oli bercampur air

Selain masuk ke dalam ruang bakar, air yang berada di dalam mesin juga akan bercampur dengan oli mesin. Cirinya sangat mudah terlihat, anda tinggal membuka dipstick oli mesin dan lihat oli yang menempel.

Apabila oli tersebut berwarna seperti kopi susu dan lebih cair, maka sudah bisa dipastikan oli telah bercampur dengan air. Kondisi ini tentu saja sangat berbahaya. Sebab oli jadi tidak bisa memiliki kemampuan yang maksimal lagi untuk bisa melumasi setiap komponen yang ada di dalam mesin. Selain itu, air yang terperangkap juga bisa menyebabkan terjadinya korosi. Jika sudah begini, solusinya adalah melakukan turun mesin.

Timing belt putus

Dan terakhir, penyebab mobil turun mesin juga bisa disebabkan karena putusnya timing belt. Timing belt berfungsi untuk menyalurkan tenaga dari poros engkol. Apabila timing belt putus pada saat mobil sedang berjalan, maka akan membuat piston dan katup-katupnya saling bertubrukan. Piston bisa bengkok, berlubang, bahkan pecah.

Estimasi Biaya Mobil Turun Mesin

Sebagai informasi dimana melakukan overhaul atau perbaikan turun mesin ini tentu berbeda-beda untuk setiap mobil dan tergantung pada penggunaan kendaraan serta perawatan yang diberikan. Apabila anda sebagai pemilik termasuk rajin merawat dan melakukan servis mobil secara berkala, maka risiko turun mesin dapat dihindari. Namun, jika mobil turun mesin, biaya yang akan dikeluarkan tentu akan cukup menguras kantong.

Berapa estimasi biaya perbaikan mobil turun mesin ini? Jawabannya tergantung pada part yang diganti. Semakin banyak part yang rusak dan perlu diganti, maka semakin besar pula biaya yang harus Anda keluarkan.

Adapun perkiraan atau estimasi rata-rata biaya jasa turun mesin mobil berkisar jutaan rupiah, antara Rp3 juta hingga Rp10 juta. Selain itu, waktu untuk pengerjaan mobil turun mesin pun tidak bisa selesai dalam waktu sehari dimana setidaknya butuh 3 hari untuk bisa memperbaiki mobil anda, belum lagi jika ada komponen yang harus menunggu, biasanya akan memakan waktu lebih lama.

Demikian informasi mengenai penyebab mobil turun mesin dan juga perkiraan biaya perbaikannya sebagai referensi anda. Semoga berguna dan bermanfaat.

Example 300250
Example 120x600

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *